Banner

Senin, 19 September 2011

Tips Investasi Emas


 

Emas semakin lama tidak akan semakin murah, :( tapi akan semakin mahal, dan emas tidak pernah terpengaruh signifikan oleh faktor apapun seperti yang terjadi pada valuta asing atau pada uang. Pada kesempatan ini HMJ Akuntansi akan berbagi informasi dan kiat beserta langkah-langkahnya bagi Anda yang bermaksud menabung sekaligus berinvestasi pada salah satu instrumen yang sudah populer sejak jaman baheula, yaitu EMAS.

Sebagaimana telah banyak kita ketahui emas merupakan salah satu instrumen investasi dan juga sebagai peneguh status sosial di masyarakat. Emas merupakan simbol kemakmuran seseorang yang sejak zaman dulu merupakan benda yang sangat disenangi oleh seluruh orang.

Saat ini emas selain dijadikan perhiasan yang identik kaum hawa, digunakan pula sebagai salah satu strategi orang untuk menabung dan juga investasi. Karena emas diyakini lebih kebal terhadap rongrongan inflasi yang menggerus nilai uang yang kita miliki. Selain itu emas digunakan sebagai tabungan karena sifatnya yang lumayan likuid dan gampang dicairkan sewaktu-waktu. Sehingga emas dapat dikatakan bisa menjadi pesaing dekat deposito.

Bagi Anda yang ingin menggunakan emas sebagai sarana untuk menabung atau investasi berikut ini beberapa kiat dan langkah-langkahnya:
  • Tetapkan dulu tujuan Anda untuk membeli emas. Apakah untuk menabung biasa atau untuk investasi. Karena ini akan menentukan strategi Anda ke depan.
  • Bila digunakan untuk investasi berarti bentuk emas yang dibeli sebaiknya dalam bentuk batangan atau koin emas dan hindari/jangan membeli emas perhiasan.
  • Simpanlah di tempat yang paling aman, kami sarankan Anda menyewa Safe Deposit Box (SDB) di bank-bank. Adapun syarat umumnya menyewa safe deposit box adalah: memiliki rekening tabungan di bank yang bersangkutan, sejumlah uang akan diblokir dari rekening Anda, dan akan dikenakan biaya sewa tahunan yang besarnya tergantung pada ukuran box yang disimpan.
  • Belilah emas di toko-toko emas yang sudah mapan dan besar di kota Anda dan tentu saja mereka menyediakan emas resmi LM (Logam Mulia).
  • Pastikan ketika Anda membeli emas LM harus disertakan sertifikat resmi dari Antam. Jika mereka tidak menyediakan lebih baik batalkan transaksi.
  • Biasanya toko emas akan memberitahukan stok dan model koin emas yang dijual yang bisa Anda pilih dalam ukuran berat bervariasi mulai dari 0.5 gram, 1 gram, 3 gram dsb.
  • Bagi Anda yang ingin agar nantinya seluruh nilai aset tabungan/investasi emas Anda tersebut dapat dipantau perkembangan nilainya, maka di dalam MyFamily Accounting ada fitur yang dapat membantu Anda dalam melakukan hal tersebut, sehingga Anda bisa memonitor berapa persen tingkat kenaikan emas Anda sejak pertama kali dibeli hingga sekarang.

Nah, secara garis besar begitulah langkah-langkah yang bisa Anda lakukan bila bermaksud untuk menabung dan berinvestasi emas, semoga bermanfaat.

sumber : http://www.warungbebas.com/2011/09/tips-investasi-emas.html?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar